Pembangunan GOR Cilandak Terbengkalai
access_time Selasa, 10 November 2015 22:23 WIB
remove_red_eye 5551
person Reporter : Izzudin
person Editor : Widodo Bogiarto
Rencana pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Cilandak yang berlokasi tepat di belakang Kantor Kecamatan Cilandak sudah hampir dua tahun terbengkalai. Padahal tahun ini sudah dianggarkan untuk pembangunannya.
Tahun kemarin kan anggaran renovasi dihapuskan
Camat Cilandak, Dhany Sukma mengatakan, warga Cilandak sudah tidak memiliki lokasi untuk berolahraga, karena gelanggang olahraganya sudah dibongkar.
"Tahun kemarin kan anggaran renovasi dihapuskan. Tapi, tahun ini juga tidak jalan dan kelihatannya gagal," ujar Dhany.
Pembangunan GOR dan Mess TNI AU DimulaiSecara terpisah, Kepala Dinas Pemuda dan Ol
ahraga DKI Jakarta, Firmansyah Wahid menyebutkan, pembangunan GOR Cilandak baru dimulai 2017 mendatang."Renovasi GOR itu akan dirancang pada tahun 2016, pembangunanya 2017," ujar Firmansyah.